Ipong Gelar Subuh Bersama Sekaligus Resmikan Gedung Balai Desa Bajang Mlarak
![]() |
PONOROGO, KabarIndah.com - Giat subuh bersama yang dicanangkan bupati Ponorogo Ipong Muchlissoni bersama satker kabupaten saat ini berada di Masjid Hudatulmuna, Desa Bajang, kecamatab Mlarak, Rabu (26/2/2020).
Dalam kesempatan tersebut, kades Bajang Nuryani, menyampaikan banyak terima kasih atas kehadiran bupati ponorogo telah hadir dalam kegiatan sholat berjaamah bersama masyarat Desa Bajang semoga bisa memberi manfaat bagi warga Desa khususnya.
Sementara itu ditempat yang sama, Bupati Ipong Muchlissoni menyampaikan bahwa untuk menjalankan sholat subuh diawali niat yang tulus, dengan berjamaah serta gerakan salat, bacaan lebih tertib Insyaalloh sholat akan lebih sempurna.
Bupati menyarankan kepada masyarakat Bajang khususnya jamaah di masjid Hudatulmuna agar menjaga kekompokkan dalam sholat subuh "Agar terjaga ukhuwah islamiyah serta bisa mentradisikan sholat berjamaah, terutama sholat subuh." harapnya.
Giat subuh berjamaah berjalan lancar dan kemudian dilanjutkan gowes bareng bersama perangkat desa dan kepala desa seluruh Kecamatan mlarak serta dilanjutkan acara peresmian gedung balai desa Bajang yang baru. (nd@)
Belum ada Komentar untuk "Ipong Gelar Subuh Bersama Sekaligus Resmikan Gedung Balai Desa Bajang Mlarak"
Posting Komentar